H. Husmaluddin Disambut Ratusan Laskar Perbatasan Tamborasi - JURNALIS MANDIRI

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Selasa, 10 September 2024

H. Husmaluddin Disambut Ratusan Laskar Perbatasan Tamborasi



KOLAKA, JURNALIS MANDIRI.COM - Ratusan orang Laskar Perbatasan Tamborasi menyambut kedatangan H. Husmaluddin atau yang akrab disapa H. Lullunk, di dusun IV desa Tamborasi, Kecamatan Iwoimendaa, Selasa malam (10/9/2024).


Dalam acara silaturahmi tersebut juga dihadiri Tim Beramal Kabupaten, Tim Roemah Kajoe, anggota DPRD Kolaka (terpilih), Tokoh masyarakat Kecamatan Iwoimendaa, tokoh Agama, tokoh Pemuda dan tokoh Perempuan Kecamatan Iwoimendaa.


Dalam pertemuan tersebut, Calon Wakil Bupati Kolaka, H. Husmaluddin mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada ketua tim Laskar Perbatasan Tamborasi serta seluruh masyarakat Kecamatan Iwoimendaa. "Saya tidak menyangka akan disambut semeriah ini, luar biasa ketua tim Laskar Perbatasan Tamborasi yang menginisiasi pertemuan ini," ungkapnya.


H. Lullunk juga menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat desa Tamborasi, sebab sedianya dia hadir bersama pasangannya H. Amri. Namun karena pasangannya tersebut juga menghadiri undangan pertemuan bersama masyarakat di tempat lain sehingga dia hadir hanya bersama Tim Beramal Kabupaten. "Jadwal pertemuan malam ini cukup padat, sehingga pak Amri tidak bisa membersamai kita malam ini, karena dia juga menghadiri undangan pertemuan di tempat lain," ujarnya.


Deklarasi dukungan yang digelar Laskar Perbatasan Tamborasi kata dia, sebagai momen untuk bersilaturahmi bersama masyarakat kecamatan Iwoimendaa khususnya masyarakat desa Tamborasi. "Kehadiran saya malam ini mau mappatabe atau meparamisi, karena niatan saya maju di Pilkada Kolaka sebagai calon Wakil Bupati Kolaka mendampingi bapak H. Amri," terangnya.


Ditengah keterbatasan kewenangan sebagai anggota DPRD Kolaka, namun H. Lullunk mengaku telah banyak membantu pembangunan di wilayah bagian Utara Kolaka. "Kita jadi anggota DPRD Kolaka saja cukup banyak anggaran pembangunan diarahkan ke bagian Utara Kolaka, apalagi kalau kami sudah di eksekutif sebagai penentu kebijakan," tegasnya.


Olehnya itu, melalui kesempatan tersebut, H. Lullunk meminta dukungan kepada masyarakat kecamatan Iwoimendaa untuk memenangkan pasangan Beramal di Pilkada Kolaka pada 27 November mendatang. "Insya Allah kalau kita bantu saya, saya akan bantu kita. Yang pastinya pasangan Beramal pandai dan tahu cara berterima kasih kepada semua orang," tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here