Bupati Kolaka Minta ASN Bekerja Seperti Biasanya - JURNALIS MANDIRI

Breaking

Home Top Ad

Post Top Ad

Senin, 03 Maret 2025

Bupati Kolaka Minta ASN Bekerja Seperti Biasanya

 


KOLAKA, JURNALISMANDIRI.COM - Bupati Kolaka, H. Amri meminta kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Kolaka, untuk tetap bekerja seperti sedia kala, pasca dirinya bersama Wakil Bupati Kolaka H. Husmaluddin dilantik oleh presiden RI di Jakarta beberapa waktu lalu.


Hal ini agar ASN di lingkup Pemda Kolaka dapat fokus melayani masyarakat, dan menjalankan program yang telah dirancang untuk tahun 2025. "Tetap bekerja seperti biasa, kurangi gibah, apalagi ini bulan suci Ramadhan," ungkapnya.


Sebagai pembina ASN di lingkup Pemda Kolaka, penilaian itu akan berjalan. "Tetap tenang dan kerja saja, pimpinan akan menilai bapak dan ibu saudara sekalian. Saya juga berproses, saya pernah seperti kita dibawah, tetapi saya tidak pernah tahu takdir Allah, kemudian hari ini saya memimpin kita semua," ujarnya. 


Meski dirinya lebih muda dari beberapa ASN yang ada di lingkup Pemda Kolaka, namun dia memastikan akan tetap hormat dan menghargai seniornya. "Insya Allah sebagai yang lebih muda, saya akan tetap hormat dan hargai kepada senior yang lebih tua  yang berada di lingkup Pemda Kolaka," terangnya. 


Amri juga meminta kepada seluruh ASN di lingkup Pemda Kolaka, untuk bekerja sama dan berkolaborasi guna mensukseskan visi dan misinya saat pelaksanaan kampanye beberapa bulan yang lalu bersama Wakil Bupati Kolaka, H. Husmaluddin. "Kita ini tim kerja, kita harus bekerja sama, berkolaborasi, jangan ada skat diantara kita, tolong posisikan saya sebagai rekan kerja, posisikan saya sebagai mitra kerja, karena paradigma pemerintahan saat ini sudah berubah, atasan dan bawahan kondisional, tetapi perjalanan program, kegiatan visi dan misi harus sama-sama kita berkerja, namanya tim kerja. itu harapan saya," tegasnya. 


Dia berharap, semoga tidak ada perubahan suasana walaupun ada pergantian kepemimpinan di Kabupaten Kolaka. "Karena saya bagian dari kita semua, saya pernah 24 tahun 9 bulan jadi ASN, walaupun pada akhirnya saya tidak diberikan apa-apa oleh negara karena mengundurkan diri sebagai ASN bukan pensiun. Itulah takdir saya," tandasnya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here